Kunyit untuk Pengobatan

Obat-obatan herbal atau obat yang berasal dari alam saat ini sudah semakin dikenal dan menjadi pilihan utama di banyak kasus pencegahan dan pengobatan.  Salah satu kelebihan obat herbal adalah masalah efek samping yang banyak dijumpai pada obat-obatan kimiawi.

Salah satu tanaman yang banyak dijadikan bahan obat herbal adalah Kunyit, berikut beberapa manfaat dari kunyit untuk kesehatan dan cara pemanfaatannya:

Mengobati gatal karena gigitan nyamuk, oleskan irisan kunyit di bekas gigitan nyamuk, maka gatal berkurang dan noda hitam bekas gigitan nyamuk akan hilang.

Mengobati luka kaki dengan dioleskan campuran kunyit dan asam jawa pada sumber luka

Mengobati kaki bengkak, balurkan campuran parutan kunyit dengan minyak kelapa

Mengobati penyakit kulit, oleskan gerusan kunyit, biji cengkeh, dan bunga melati

Mengobati gatal terkena ulat bulu, balurkan kunyit parut pada kulit untuk mengatasi keluhan sakit dan panas akibat terkena ulat bulu.

Mengobati penyakit diare dan Melancarkan darah pada saat haid,, cairan perasan kunyit diminum dengan jumlah yang sedang. Tapi jangan diminum pada saat hamil, karena bisa keguguran.
Mengobati batuk dan pilek, cairan kunyit dan kencur ditambah madu sedikit

Kurma Rasulullah Kurma Ajwa

Saat ini ada 30 sampai 40 jenis kurma yang terdapat di seluruh dunia. Kurma-kurma tersebut tersebar di seluruh dunia, mulai Arab, Afrika samapai Amerika.

Kurma yang terdapat di Arab seperti Asafwi, Ambar, Ajwa Barhi, Hilali dan Khalas. Sedangkan yang berasal dari Irak seperti Asharasi dan Khustawi. Di Tunisia terdapat Daglet Noor.

Kurma Ajwa yang terdapat di Arab terkenal sebagai kurma hasil budidaya Nabi Muhammad SAW. Kurma ini hanya bisa ditanam di daerah madinah saja.Kurma Ajwa memiliki bentuk bulat dan ukuran yang lebih kecil dari kurma-kurma yang lain. Daging buahnya tidak terlalu basah dan rasa manisnya lebiut di mulut.

Jadi sudahkan anda mencoba kurma Ajwa?

Khasiat dan Manfaat Kurma

Kurma atau yang terkenal di luar negeri sebagai Dates memiliki nama latin Phoenix Dactilyfera. Kurma sudah terkenal di seluruh dunia sebagai makanan khas Arab. Namun buah khas Nabi Muhammad SAW ini juga dikenal sebagai makanan bergizi yang bermanfaat bagi tubuh. Lalu manfaat dan khasiat apa saja yang dapat diperoleh dari sebutir kurma. Berikut manfaat dan khasiat dari kurma.

Pada buah kurma segar mengandung 75% karbohidrat yang penting bagi tubuh. Glukosa atau zat gula yang terkandung dalam kurma sangatlah tinggi. Kandungan zat gula yang dimiliki kurma lebih mudah terserap oleh tubuh ketimbang karbohidrat pada nasi.

Selain mudah diserap tubuh dan mengenyangkan, kurma juga mampu memperlancar buang air besar. Kandungan lain dalam kurma adalah vitamin A, B1, B2 dan C. mengandung zat besi dalam asam amino dan mineral.

Kurma juga mampu membantu ibu hamil dan menyusui, karena kandungan gizi dalam kurma mampu menghasilkan hormon oksitosin yang membantu proses kelahiran dan memperlancar air susu.

Mineral-mineral yang terdapat dalam kurma seperti kalium, magnesium, kalsium dan fosfor juga bermanfaat mencegah penyakit jantung, stroke dan liver. Kalsiumnya memperkuat tulang dan salisilatnya mampu menghaluskan kulit.